SELAMAT DATANG DI BLOG IBU RUMAH TANGGA DAN ANAK

Selasa, 02 Mei 2017

Ciri-ciri dan Pencegahan Mata Minus Pada Anak

Ibu Rumah Tangga | Ibu dan Anak | Rumah Tangga Ibu Anak | Rumah Idaman Ibu dan Anak

Sekarang ini kita lihat sudah banyak sekali anak-anak yang menggunakan kacamata. Bukan kacamata untuk bergaya tetapi kacamata minus yang mereka pakai. Di usia mereka seharusnya mata mereka sedang berkembang danbekerja secara optimal. Dalam istilah kedokteran, mata minus disebut Miopi atau Rabun Jauh. Dimana mata tidak bisa melihat benda pada jarak jauh. Pandangan mata akan kabur apabila melihat benda yang terlalu jauh. Miopi ini bisa bertambah seiring dengan pertambahan usia anak.

Sebagai orang tua kita harus memperhatikan setiap tumbuh kembang anak kita. Kita harus tau jika anak kitaterkena rabun jauh sehingga dapat cepat ditangani. Apalagi sekarang ini ada gadget yang sering mereka
mainkan. Jika mereka terlalu lama melihat layar gadget maka akan berdampak buruk bagi pengelihatannya. Anak yang telah terkena rabun jauh memiliki beberapa ciri-ciri umum.

Ciri-ciri anak yang terkena rabun jauh yaitu:
  1. Anak sering memicingkan mata atau memiringkan kepala atau sering berkedip-kedip saat melihat objek benda, padahal jaraknya tidak terlalu jauh.
  2. Tiba-tiba prestasi belajarnya menurun. Ini adalah salah satu penyebab mata minus pada anak.
  3. Sering mengeluh pusing. Gejala mata minus ini sering dirasakan anak-anak yang menderita mata minus.
  4. Ketika membaca dalam jangka waktu lama, tiba-tiba keluar air, seperti air mata. 
  5. Dia tidak bisa melihat tulisan di papan tulis dengan jelas. 
  6. Sering menggosok mata. Bukan karena kemasukan debu tapi karena mata mulai perih melihat benda jauh yang tidak terlalu jelas.
  7. Sering mengalami kelelahan pada mata.
  8. Berkedip berlebihan

Jika dibiarkan tanpa ada penanganan khusus maka mata minus akan semakin parah. Sehingga membuat anak andatumbuh denga kacamata yang semakin tebal dengan minus yang terus bertambah. Mata minus pada anak anda dapat dicegah agar tidak bertambah dengan melakukan hal berikut ini.

Mencegah mata minus anak bertambah
  1. Menjaga jarak baca 40-45 cm pada buku begitu juga gadget dan jarak pandang 60 cm pada layar komputer.
  2. Pastikan anak memakai kacamatanya secara rutin.
  3. Makan makanan yang cukup gizi dan mengandung banyak vitamain A untuk kesehatan mata.
  4. Perhatikan sistem pencahayaan saat anak beraktivitas seperti membaca dan menonton TV.
  5. Tetapkan berapa lama waktu untuk menonton tv atau bermain komputer.
  6. Tiap kali membaca buku, selingi dengan melihat hal yang ada di sekitar sebelum membaca lebih lanjut lagi.
  7. Pemeriksaan rutin.

Tidak ada komentar: